Terlalu Banyak Memberikan Perintah
Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary
Terlalu Banyak Memberikan Perintah merupakan kajian Islam ilmiah yang disampaikan oleh Ustadz Abu Ihsan Al-Atsaary dalam pembahasan Mendidik Anak Tanpa Amarah. Kajian ini disampaikan pada Selasa, 8 Sya’ban 1444 H / 28 Februari 2023 M.
Terlalu Banyak Memberikan Perintah
Terlalu banyak memerintah tanpa membangun kepercayaan terlebih dulu akan melemahkan kepribadian anak. Sebab dia akan berpikir bahwa dirinya hanya dijadikan alat untuk melaksanakan perintah orang tuanya. Kadang-kadang orang tua merasa itu adalah haknya, sedangkan kewajiban anak adalah menjalankan perintah. Ini yang kadang-kadang mendorong para orang tua untuk apa-apa menyuruh anak. Bahkan perkara-perkara sepele yang dia sendiri sebenarnya bisa melakukannya tanpa perlu menyuruh anak.
Anak yang dieksploitasi oleh orang tuanya seperti ini akan melemahkan kepribadian anak tersebut. Seharusnya orang tua juga harus seimbang antara membangun kepercayaan diri terlebih dulu pada anak, menumbuhkan kesadaran dan rasa tanggung jawab, kemudian memberikan perintah. Kalau tidak tidak seimbang (orang tua terlalu banyak memerintah), anaknya tidak menjalankan perintah lalu dia marah. Sementara kepercayaan diri, kesadaran, dan rasa tanggung jawab pada diri anak belum terbangun. Maka orang tua juga harus membangun rasa tanggung jawab dan kesadaran serta kepercayaan diri pada anak terlebih dulu.
Terkadang anak sampai hafal bahwa kalau bertemu orang tua pasti disuruh. Dampak buruknya adalah anak akan takut bertemu orang tuanya dan berusaha menjauh. Karena kalau sudah dekat ada saja yang disuruh.
Anak adalah objek pendidikan yang orang tua berkewajiban untuk mendidiknya. Maka jangan seperti hubungan antara atasan dan bawahan dimana urusannya adalah urusan pekerjaan. Urusan kita dengan anak adalah mendidik. Maka ini juga harus diperhatikan oleh para orang tua yang terlalu sering dan terbiasa memerintah. Sehingga kadang-kadang hal-hal sepele pun dia suruh anaknya.
Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download dan simak mp3 kajiannya.
Download mp3 Kajian
Podcast: Play in new window | Download
Artikel asli: https://www.radiorodja.com/52774-terlalu-banyak-memberikan-perintah/